44 Anak Karyawan Unsri Dapat Bantuan Dana Pendidikan dari Pengurus DWP Unsri
09 Aug 2024
Sebanyak 44 anak karyawan di lingkungan Universitas Sriwijaya (Unsri) mendapat bantuan dana pendidikan dari pengurus Darma Wanita Persatuan (DWP) Unsri. Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua DWP Unsri, Ny. Hj. Sri Nelly Paigawati Taufiq bersama Rektor Unsri, Prof. Dr. Taufiq Marwa, S.E., M.Si. di Ruang Djuaini Moekti UPT Bahasa Unsri Kampus Palembang, Jumat (9/8/2024).
Ketua DWP Unsri, Ny. Hj. Sri Nelly Paigawati Taufiq mengatakan DWP Unsri kembali melaksanakan program pemberian bantuan pendidikan kepada anak - anak pegawai Unsri melalui program kerja bidang pendidikan. "Kegiatan ini telah berlangsung beberapa tahun sebelumnya, alhamdulillah di tahun 2024 ini DWP Unsri konsisten tetap melaksanakan kegiatan yang sangat baik ini. Pada kesempatan ini juga saya akan laporkan bahwa pada tahun 2024 DWP Unsri memberikan bantuan sebanyak 44 anak atau siswa dimana setiap fakultas mendapat bagian 4 anak atau siswa yaitu anak - anak karyawan di lingkungan Universitas Sriwijaya," Ujarnya.
Ny. Paigawati Taufiq berharap bantuan dana pendidikan ini dapat sedikit meringankan beban orang tua dan digunakan untuk keperluan sekolah anak-anak mereka. "Kami juga mohon doanya kepada semua hadirin semoga tahun depan DWP Unsri dapat kembali memberikan bantuan kepada anak - anak pegawai Unsri, mudah - mudahan di tahun depan dapat memberikan lebih banyak lagi dan jumlah penerimaan bantuan akan kami tingkatkan," Harapnya.
Ny. Paigawati Taufiq juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada ketua dan tim program di bidang pendidikan yang telah bekerja keras sehingga kegiatan hari ini dapat terselenggara dengan baik. "Kami ucapkan terimakasih yang sebesar - besarnya. Mudah mudahan kegiatan kita ini mendapat barokah mendapat ridho dari Allah SWT. Mudah-mudahan kegiatan kita ini juga dapat menjadi silahturahim bagi kita semua di rumah kita ini yaitu Universitas Sriwijaya," Pungkasnya.
Sementara itu, Rektor Unsri, Prof. Dr. Taufiq Marwa, S.E., M.Si. sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh DWP Unsri. Ia menyampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada DWP Unsri yang telah menggagas kegiatan bantuan dana pendidikan untuk anak-anak karyawan di lingkungan Unsri.
"Saya selaku rektor dan para wakil rektor menyambut baik sekaligus kami memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada ibu-ibu yang menggagas kegiatan yang sangat baik ini. Kegiatan ini sudah berlangsung cukup lama alhamdulillah bisa diteruskan, sesuai dengan pesan saya pertama awal pelantikan DWP Unsri kemarin bahwa kegiatan-kegiatan yang sudah baik untuk diteruskan. Ini adalah program yang sangat baik jangan sampai berhenti. Saya yakin ibu-ibu sekalian dengan gigihnya dan susah payah mengumpulkan dana bantuan ini saya ucapkan terimakasih atas keikhlasannya," Ucap Rektor.
Lebih jauh, Rektor berpesan agar penerima bantuan dana pendidikan dipilih dari yang benar-benar membutuhkan seperti pegawai THL (Tenaga Harian Lepas) termasuk Satpam dan OB sehingga menurut Rektor, manfaatnya lebih bisa dirasakan oleh mereka.
Kegiatan itu dihadiri juga oleh Wakil Rektor 1 Bidang Akademik dan Wakil Rektor 4 Bidang Perencanaan dan Kerjasama di lingkungan Unsri. (Ara_Humas)