>
Selamat Datang di Universitas Sriwijaya
Bahasa :

Bujang Gadis Unsri Unjuk Kecerdasan di Semi Final Pemilihan BGU

Semi Final Pemilihan Bujang Gadis Universitas Sriwijaya (BGU) digelar di Ballroom Grand Athyasa, Jumat (18/10/2024). Acara dibuka dengan parade awal semi finalis BGU, dilanjutkan dengan unjuk kecerdasan melalui sesi opini semi finalis BGU dihadapan dewan juri.

Adapun para Dewan Juri pada Ajang Semi Final Pemilihan Bujang Gadis Universitas Sriwijaya yaitu, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni (WR III), Prof. Dr. dr. Radiyati Umi Partan, Sp.Pd-KR, M.Kes.; Ir. Siti Nurul Aidil Fitri, M.Si.; Werin Herlin, S.P., M.Si., Ph.D.; Ir. Tria Gunawan ; dan Dini Cintia Maretha, S.Pd.

Dalam sambutannya Wakil Rektor Bidang Akademik dan Alumni (Wakil Rektor III) sekaligus selaku Ketua Dewan Juri BGU menyampaikan bahwa proses pembentukan kepribadian, karakter, kedisiplinan dan lain sebagainya bisa dibentuk dengan berbagai cara salah satunya dengan mengikuti bujang gadis Unsri ini. "Saya berharap semua proses ini diikuti dengan baik dan akhirnya kalian akan mendapatkan hal yang tidak terduga dikemudian hari," Ujarnya.

Wakil Rektor III menyampaikan harapannya dengan proses - proses yang diikuti saat ini dan juga sudah dibimbing oleh mentor akan menelurkan generasi - generasi Universitas Sriwijaya yang unggul yang bisa tampil dalam akademik maupun non akademik nasional maupun internasional. "Saya berharap nanti adik - adik ini dari fakultas - fakultas mampu menunjukkan oh inilah bujang gadis Unsri yang bisa membanggakan unsri. Selamat berjuang, siapapun yang menang jangan melihat  itu sebagai kemenangan tapi itu adalah ujian untuk menempah diri," Pungkasnya.

Pembina Ikatan Bujang Gadis Unsri, Ir. Siti Nurul Aidil Fitri, M.Si. mengatakan ada ribuan mahasiswa yang ada di Unsri dan inilah yang terbaik sesuai dengan kriteria yang disampaikan oleh ketua panitia juga ketua bujang gaddis Unsri. "Mudah - mudahan yang terpilih ini merupakan memang yang mewakili bujang gadis dari Unsri. Dan saya sudah mengutarakan kepada Ibu Inayati, Kepala Biro kemahasiswaan jadi nanti yang ikut BGU mahasiswa - mahasiswa yang sudah terjaring dari fakultas - fakultas masing - masing dan itu yang berkompetisi di ajang BGU, jadi yang terbaik kita pilih lagi yang terbaik lagi," Katanya.

Pada kesempatan itu, ia juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Wakil Rektor III dan Kepala BAK atas dukungan yang telah diberikan, menurutnya tanpa dukungan dari universitas tidak mungkin acara BGU ini akan berjalan dengan lancar. "Kami tahu bagaimana sulitnya anak - anak berjuang dan saya mungkin kadang kadang spaning tinggi terlihat ingin acara ini sukses, tetapi saya yakin untuk kedepannya menjadikan bibit - bibit yang lebih baik lagi. Selanjutnya kami ucapkan terimakasih kepada seluruh panitia dan seluruh BGU yang sudah berjibaku pada hari ini dan saya menyampaikan permohonan maaf atas segala kekurangan yang terjadi," Tutupnya.

Acara ini dimeriahkan oleh penampilan dan persembahan suara emas dari para finalis bujang gadis Unsri Tahun 2023 serta ditutup dengan penyelempangan finalis BGU tahun 2024. (Ara_Humas)