Yudisium Periode Agustus, Fakultas Pertanian Melantik 236 Sarjana
01 Dec 2022
Dekan Fakultas Pertanian (FP) Universitas Sriwijaya (Unsri), Dr. A. Muslim, M. Agr. meyudisium 236 sarjana pada periode Agustus 2022. Perhelatan ini berlangsung di Halaman Kantor Dekanat FP Unsri kampus Indralaya, Senin (22/8/2022).
Pada periode ini FP meluluskan 236 sarjana, 63 orang diantaranya lulus berpredikat Dengan Pujian. Para sarjana dimaksud merupakan sarjana S2 Pertanian Program Studi Magister Ilmu Tanaman 5 orang dan Program Studi Magister Agribisnis 7 orang. Sarjana S1 Jurusan Budidaya Pertanian Program Studi Agronomi 10 orang, Program Studi Atau Eco Teknologi 23 orang; Jurusan Tanah Program Studi Ilmu Tanah 19 orang; Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian Program Studi Agribisnis 68 orang. Jurusan Hama dan Penyakit Tumbuhan Program Studi Proteksi Tanaman 9 Orang. Jurusan Teknologi Pertanian Program Studi Teknik Pertanian 28 orang; Program Studi Teknologi Hasil Pertanian 23 orang. Jurusan Teknologi dan Industri Peternakan Program Studi Peternakan 28 orang. Jurusan Perikanan Program Studi Budidaya Perairan 5 orang; Program Studi Teknologi Hasil Perikanan 11 orang.
IPK tertinggi pada periode ini diraih Rafika Oktarida, S.P. M.Si. 4,0 dari Program Studi Magister Ilmu Tanaman; Dhia Septindari, S.P. M.Si. IPK 4,0; Etika Puji Lestari, S.P. M.Si. IPK 3,95; Yusni Nova Yanti, S.P. M.Si. IPK 3,93. IPK tertinggi untuk Program S1 diraih Sri Wahyuni IPK 3,84 alumni Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian; Program Studi Teknologi Hasil Pertanian Junanda Auditya Onasis, STP IPK 3,83; Gea Delcia, S.TP. IPK 3,82.
Dalam sambutannya Dekan FP, A. Muslim berpesan agar alumni tidak berhenti dalam meningkatkan soft skill terutama untuk para sarjana yang berpredikat Dengan Pujian. Ia berharap untuk betul-betul mempersiapkan diri, meningkatkan kompetensi agar pada saat wawancara atau berdiskusi dengan orang-orang di luar betul-betul menggambarkan sebagai seorang yang cumlaude.
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Iwan Stia Budi, S.KM. M.Kes mengatakan bahwa banyaknya alumni yang lulus tepat waktu menunjukan kerja keras dan ketekunan seluruh pihak baik dosen, pimpinan, ketua jurusan, ketua program studi, dan mahasiswa bersatu padu sehingga tercatat sebanyak 74 persen lulus tepat waktu. (Yo)