>
Selamat Datang di Universitas Sriwijaya
Bahasa :
logo

Unsri Kembali Mengukuhkan Guru Besar di Bidang Ilmu Kimia pada Fakultas MIPA

Universitas Sriwijaya (Unsri) kembali mengukuhkan Guru Besar di bidang Ilmu Kimia pada Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA). Guru Besar yang dikukuhkan yakni, prof. Hermansyah, S.Si. M.Si. Ph.D. Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19 pengukuhan tersebut diselenggarakan di Gedung Serbaguna Program Pascasarjana Unsri, Palembang, Rabu (2/3/2022).

Prof Hermansyah dalam pidato pengukuhannya berjudul "Eksplorasi Yeast Untuk Produksi Bioetanol" memaparkan bahwa dalam bidang bioeteknologi, yeast menjadi salah satu mikrooganisme yang banyak digunakan dalam berbagai keperluan pada industri dan penelitian. “Yeast salah satu mikroorganisme yang termasuk dalam golongan fungi yang merupakan organisme uniseluler yang secara konvensional digunakan dalam proses fermentasi pada pembuatan minuman beralkohol sejak dahulu,” ujar Prof Hermansyah dalam paparannya.

Dirinya menyebutkan seiring kemajuan bioteknologi modern, yeast telah berkembang untuk diaplikasikan dalam berbagai keperluan yaitu, produksi bioethanol dari substrat generasi pertama, kedua, ketiga. Produksi metabolit chemical sederhana seperti asam rantai pendek maupun senyawa kompleks yang digunakan dalam obat-obatan. Selanjutnya protein recombinant untuk produksi berbagai enzim, vaksin. Kemudian model organisme untuk studi mekanisme seluler.

Rektor Universitas Sriwijaya, Prof. Dr. Ir. H. Anis Saggaff, MSCE, IPU., ASEAN. Eng. mengatakan dengan bertambahnya satu Guru Besar, maka jumlah Guru Besar di Universitas Sriwijaya menjadi 135 Guru Besar, sedangkan yang aktif saat ini berjumlah 66 Guru Besar.

Lebih lanjut Rektor menyampaikan bahwa Guru Besar adalah posisi pendidikan yang tertinggi, dimana untuk mendapatkan Guru Besar ini tidaklah mudah. Dilakukan dengan berbagai macam syarat yang setiap tahun oleh Kementerian ditingkatkan persyaratannya. Oleh karena itu kepada Prof. Hermansyah, S.Si. M.Si. Ph.D Rektor menyampaikan ucapan selamat karena telah berhasil mencapai jenjang ini.
“Saya atas nama Rektor mengucapkan terimakasih dan selamat kepada Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam yang berhasil memproses Prof. Hermansyah, S.Si. M.Si. Ph.D mencapai Guru Besar. Mudah- mudahan semua fakultas kedepan akan menambah Guru Besarnya  dan Allah mudahkan segala urusan untuk mencapai Guru Besar ini,” ujar Rektor.(Ara)