>
Selamat Datang di Universitas Sriwijaya
Bahasa :
logo

Residen Anestesiologi FK-Unsri Berhasil Meraih Juara Pada Ajang KPPIA PERDATIN 2021

Residen/PPDS Anestesiologi dari Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya (FK Unsri) berhasil menjadi juara dalam ajang Kursus Penyegar dan Penambah Ilmu Anestesia (KPPIA) Perhimpunan Dokter Spesialis Anestesiologi dan Terapi Intensif Indonesia (PERDATIN) yang diselenggarakan pada bulan November 2021. Dalam ajang tersebut diadakan berbagai jenis perlombaan karya ilmiah seperti e-paper ilmiah, dan dari masing-masing perlombaan diikuti oleh para dokter, baik dokter umum, residen maupun dokter spesialis.

Beberapa Residen/PPDS Anestesiologi dari FK Unsri yang berhasil meraih juara adalah dr. Stevanus Eliansyah Handrawan yang meraih Juara I kategori Pain Management dan dr. Muhammad Ikhsan Kartawinata berhasil meraih Juara III Kategori Research.

Sementara Staf KSM/ Bagian Anestesi RSMH - FK Unsri yang berhasil menjadi juara adalah dr. Ferriansyah Gunawan, SpAn yang meraih Juara I Kategori Pediatric Anesthesiologists and Critical Care, sedangkan dr. Nurmala Dewi Maharani, SpAn berhasil meraih Juara III Kategori Neuro Anesthesia and Critical Care.

Sebagai informasi, KPPIA PERDATIN merupakan kegiatan ilmiah berskala nasional yang dilaksanakan setiap 3 tahun, dimana acara nasional PERDATIN PUSAT ada 3 yaitu PIB, KPPIA dan KONGRES NASIONAL (KONAS) yang dilakukan secara bergantian setiap tahunnya, bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan seluruh anggota PERDATIN sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang anestesiologi. 

KPPIA PERDATIN adalah kegiatan berskala nasional yang dapat dihadiri oleh seluruh anggota PERDATIN. Kegiatan ini merupakan salah satu prasyarat bagi anggota untuk mendapatkan penilaian dalam program resertifikasi untuk mendapatkan sertifikat kompetensi dokter spesialis anestesi. Dengan mengikuti KPPIA seorang anggota sudah dinilai melakukan membaharuan Ilmu Anestesi melalui kegiatan ilmiah profesi. (Ara)