>
Selamat Datang di Universitas Sriwijaya
Bahasa :
logo

BPU Unsri Bersama Disperkim Prov Sumsel Menggelar Pelatihan Tenaga Ahli Kontruksi Dan Inhouse Training KPBU

Badan Pengelola Usaha Universitas Sriwijaya (BPU Unsri) bersama Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Provinsi Sumsel (Dinas Perkim Prov Sumsel) menggelar pelatihan tenaga ahli kontruksi dan inhouse training KPBU bagi pengguna jasa/ASN di lingkungan Provinsi Sumatera Selatan, berlangsung di Ruang Rapat I KPA Unsri Kampus Palembang, Selasa (22/6/2021).

Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Prov Sumsel Ir. Basyaruddin Akhmad, M.Sc mengatakan pelatihan tersebut dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti kesepakatan bersama (MoU) antara Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Prov-Sumsel) dengan Universitas Sriwijaya (Unsri) tentang pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan pengembangan sumber daya.

"Kita menindaklanjuti MoU Gubernur dengan pihak Unsri, dan ada 6 pelatihan yang akan dilaksanakan yaitu training of trainers jasa konstruksi, tenaga ahli manajemen proyek, tenaga ahli teknik air minum, tenaga ahli bangunan gedung, tenaga ahli jalan, dan inhouse training KPBU rumah Susun," katanya saat memberi sambutan. 

Rektor Unsri Prof. Dr. Ir. Anis Saggaff, MSCE, IPU mengungkapkan bahwa Unsri mempunyai kewajiban untuk menopang kegiatan pemerintah Prov-Sumsel.  Menurutnya untuk mewujudkan program Gubernur Sumsel Maju untuk Semua adalah dengan menyatukan tiga lembaga yakni akademisi perguruan tinggi,  government, dan pengusaha atau pebisnis. 

"Sebenarnya universitas itu punya kewajiban, adanya unsri utamanya untuk sumsel, jadi kita coba bersama Dinas Perkim dan memang MoU dengan Gubernur supaya semakin dirapatkan agar ahli-ahli kita bisa diberdayakan untuk menopang kegiatan pemerintah," ujarnya.

Rektor Unsri menambahkan, Program ini berkaitan dengan Kampus  merdeka belajar yang diminta oleh kemendikbud “Ada timbal baliknya pihaknya memberikan pelatihan, sementara mahasiswa dan dosen ikut dalam kegiatan dilapangan nantinya,” kata Rektor.

Sebagai informasi, pelatihan tersebut menghadirkan 5 narasumber yaitu, Dr. Betty Susanti, ST. MT, Dr. Mona Foralisa. ST. MT, Dr. Ir. Hanafiah, M.Sc. IPM, Dr. Ari Putra Usman, ST. MT, dan Ir. Yakni Idris, MSCE. M.Sc.

Acara pembukaan pelatihan berlangsung secara virtual yang diikuti oleh Para Wakil Rektor, Dekan dan Wakil Dekan Fakultas Teknik, Dirut BPU, Sekretaris BPU, dan Manager BPU di lingkungan Unsri. Selain itu diikuti juga oleh  OPD Prov Sumsel, Disperkim Prov Sumsel, serta OPD Kabupaten/ Kota yang membidangi jasa konstruksi dan Bidang Perumahan.(Ara)