Rektor Universitas Sriwijaya, Prof. Dr. Ir. H. Anis Saggaff, MSCE, melantik Dr. Febrian, S. H., M. S. sebagai Dekan Fakultas Hukum di Ruang Rapat Lt. 2 Kantor Pusat Administrasi Universitas Sriwijaya kampus Indralaya, 12 Agustus 2020.
Dr. Febrian dilantik untuk periode 2020 – 2024. Sebelumnya ia telah menjabat sebagai dekan pada fakultas yang sama periode 2016 – 2020.
Pada kesempatan itu Rektor berpesan kepada semua yang hadir pada pelantikan untuk patuh kepada pimpinan dengan menyitir Al-Quran, Surat An-Nisaa ayat 59 yang dibacakan oleh Qori, antara lain menekankan agar patuh kepada Allah, Rasul, dan ulil amri.
“Ulil Amri itu adalah orang yang sudah kita sepakati kita pilih. Bapak Ibu sekalian, dalam kita menentukan kepemimpinan siapapun yang kita pilih pemimpin kalau sudah orang terbanyak memilihnya itu tidak usah lagi diributkan. Kadang-kadang yang suka ribut ini karena selisih satu. Pak dekan ini untung tidak melawan kotak kosong. Kenapa begini? Di Unsri ini susah mau nyari pemimpin. Yang mau itu sedikit sekali karena memang kita berkorban,” ujar Rektor dalam sambutannya. (Yo)