>
Selamat Datang di Universitas Sriwijaya
Bahasa :
logo

Pengurus DWP Unsri Beri Bantuan Pendidikan Kepada Anak Pegawai Di Lingkungan Unsri

Pengurus Dharma Wanita Persatuan (DWP) Universitas Sriwijaya (Unsri) memberikan bantuan pendidikan kepada 20 orang anak pegawai di lingkungan Unsri pada tingkat SD/SMP/SMA. Bantuan pendidikan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua DWP Unsri, Dwirina Yuniarti Zainuddin bersama Rektor Unsri, Prof. Dr. Ir. H. Anis Saggaff, MSCE bertempat di Ruang Rapat KPA Unsri Kampus Palembang, Rabu (15/1/2020).

Ketua DWP Unsri, Dwirina Yuniarti menyebutkan bantuan pendidikan tersebut merupakan program kerja Dharma Wanita Persatuan Unsri 

 “Bantuan pendidikan tersebut merupakan program kerja Dharma Wanita Persatuan Unsri dan akan diberikan secara simbolis kepada lima orang anak pegawai Unsri” ujarnya saat memberi sambutan.

Lebih jauh dirinya mengatakan, Organisasi Dharma Wanita Persatuan Unsri dalam melaksanakan kegiatan selalu menyesuaikan dengan tugas dan fungsinya sebagaimana yang telah ditetapkan dalam anggaran dasar dari dharma wanita persatuan seluruh Indonesia.

Sementara itu, Rektor Unsri Prof. Anis Saggaff sangat mengapresiasi program kerja dari DWP Unsri tersebut. “InshaAllah apa yang dilakukan Dharma Wanita ini menginisiasi kita semua” ujar Rektor.

Selain dihadiri seluruh pengurus DWP Unsri, acara tersebut dihadiri juga oleh para Wakil Rektor, Direktur Pascasarjana, Dekan, Wakil Dekan, dan Pejabat struktural di lingkungan Unsri. (Ara)