Rektor Universitas Sriwijaya (Unsri) Prof Dr Ir H Anis Saggaff MSCE mengambil sumpah 191 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Lingkungan Unsri. Pengambilan sumpah PNS ini berlangsung di Gedung Auditorium Unsri Kampus Indralaya, Jumat (15/3/2019).
Rektor menyampaikan bahwa sumpah bukanlah berjanji, namun sumpah itu ada di dalam Alquran, ada cara dan hukumannya langsung jika tidak melaksanakannya.
“Oleh karena itu saya minta kepala Biro untuk membagikan sumpah yang mereka bacakan itu agar dibingkai diletakkan di kamar masing-masing, supaya kita tau apa yang sudah kita ucapkan” Ujar Rektor saat memberi arahan dihadapan PNS yang baru saja mengambil sumpah.
Rektor menambahkan, yang paling penting itu adalah mengutamakan kepentingan negara daripada kepentingan pribadi atau golongan. Menurutnya kata-kata sumpah yang berbunyi akan bekerja dengan jujur sebagai PNS memang harus mengabdikan dirinya kepada negara.
“kata-kata akan bekerja dengan jujur itu sebagai PNS memang harus mengabdikan dirinya kepada negara. Bagi sumpah yang benar maka dia harus ada kifarat puasa selama 3 hari, bapak ibu sekalian setelah ini silahkan kapan puasa 3 harinya” kata Rektor
Pada kesempatan itu Rektor juga mengucapkan selamat bekerja dan berharap seluruh PNS yang telah disumpah bisa bekerja dengan baik dan mengabdi dengan sungguh-sungguh kepada bangsa dan negara.(Ara)