>
Selamat Datang Di Universitas Sriwijaya
Bahasa :
logo

Rapat Kerja Universitas Sriwijya Tahun 2019

Rapat kerja (raker) tahunan Universitas Sriwijya (Unsri) Tahun 2019 dengan tema Penyelenggaraan Pendidikan Berbasis Teknologi Informasi Untuk Menjawab Tantangan Revolusi Industri 4.0 dan Sosciety 5.0 yang diselenggarakan selama dua hari pada tanggal 28 Februari 2019 hingga 1 Maret 2019 berlangsung di Graha Sriwijaya Palembang.

Raker ini bertujuan untuk memantapkan hasil revisi program, kegiatan, dan anggaran yang sedang dilaksanakan pada tahun 2019, menyusun prioritas program dan kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun 2020, serta menyamakan persepsi dan langkah bersama dalam rangka pengelolaan, perencanaan program dan kegiatan di masing- masing unit kerja di lingkungan Unsri.

Rektor Unsri Prof Dr Ir H Anis Saggaff MSCE dalam sambutannya menyampaikan amanat Presiden RI Jokowi mengenai tantangan pendidikan tinggi yaitu harus berani melakukan berbagai terobosan-terobosan, berani mendobrak kebiasaan-kebiasaan lama, menghilangkan kebiasaan-kebiasaan lama, berani memunculkan program studi baru yang mencetak keahlian masa kini dan masa depan.

Acara itu dihadiri Sekretaris Ditjen Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemenristekdikti Prof Dr Rina Indiastuti SE MSIE dan Anugerah Komara SH MM selaku Dewan Pengawas, dihadiri juga oleh Kasbudit Pembelajaran Khusus Kemenristekdikti Uwes Anis Chaeruman, dan Kasi Remunerasi Direktorat PPK BLU Ditjen Perbendaharaan Kemenkeu Zulkifli selaku narasumber.

Adapun peserta raker diantaranya, para wakil rektor, direktur, dekan, wakil direktur, wakil dekan, Kepala biro, kepala UPT, ketua jurusan, ketua program studi, kabag, dan kasubbag di lingkungan Unsri.(Ara)