>
Selamat Datang di Universitas Sriwijaya
Bahasa :
logo

Rektor Unsri Bersama Jajarannya Bahas Standar Pendidikan Tinggi

Rektor Universitas Sriwijaya (Unsri) bersama jajarannya menggelar pertemuan membahas standar pendidikan tinggi mengacu Permen Dikti No. 53 Tahun 2023. Sebagai pembicara pada pembahasan ini Rektor menghadirkan Dirjen Pendidikan Vokasi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI, Dr. Kiki Yulianti, M.Sc. Acara dilaksanakan di Ruang Rapat Lt. 2 Rektorat kampus Unsri Indralaya, Sabtu (13/7/2024).

Pada kesempatan itu, Dirjen Pendidikan Vokasi diantaranya menyampaikan bahwa Pendidikan tinggi tidak murah bagi kebanyakan mahasiswa, oleh karena itu harus dipastikan perguruan tinggi memberi manfaat maksimal bagi lulusan. Selain itu juga, menyampaikan tujuh aspek penting yang harus diperhatikan dalam penyusunan standar diperguruan tinggi diantaranya dari aspek standar yang harus menegaskan luaran, proses, dan masukan. Dari aspek fleksibelitas pembelajaran lebih tinggi dalam hal modalitas pembelajaran ditetapkan tatap muka, daring, atau campuran. 

Pembahasan yang dimulai dari pukul 10.00 WIB hingga sore hari ini diikuti oleh para Wakil Rektor 1,2,3,4; Dekan dan para wakil dekan; Direktur Program Pascasarjana dan Wakil Direktur; Kepala Biro Akademik, Biro Umum Keuangan, dan Biro Perencanaan dan Hubungan Masyarakat; Ketua dan Sekretaris LP2M dan LP3M; Kordinator Pusat Pengembangan Pembelajaran LP3MP, Koordinator Pusat Penjaminan Mutu, Koordinator Pusat Penelitian, dan Koordinator Pusat Pengabdian. (Yo_Humas)