>
Selamat Datang Di Universitas Sriwijaya
Bahasa :
logo

Universitas Sriwijaya Menggelar Bimtek Pengelolaan BMN dan Sosialisasi SITARI BMN

Dalam rangka meningkatkan kompetensi Sumber Daya Manusia khususnya di Bidang Pengelolaan Barang Milik Negara (BMN), Universitas Sriwijaya menggelar Bimbingan Teknis Pengelolaan Barang Milik Negara dan Sosialisasi Sistem Informasi Inventarisasi Barang Milik Negara (SITARI BMN) yang diselenggarakan pada tanggal 9 hingga 10 Maret 2018 bertempat di Ruang Rapat KPA Universitas Sriwijaya Bukit Besar Palembang.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Biro, Kabag, Kasubbag dan Pengelola Barang Milik Negara di lingkungan Universitas Sriwijaya yang dibuka secara resmi oleh Rektor Universitas Sriwijaya, Prof Dr Ir H Anis Saggaff MSCE.

Dalam sambutan, Rektor menyampaikan harapannya mudah-mudahan sosialisasi SITARI BMN ini dapat merubah mindset sehingga bisa lebih baik lagi kedepannya. Pada kesempatan itu ia juga mengajak seluruh civitas akademika agar memanfaatkan teknologi sebaik mungkin untuk hal - hal yang positif, menurutnya di zaman now ini teknologi sangat membantu dan mempermudah segala pekerjaan.

Hadir sebagai narasumber yaitu Kasi PKN Sumatera Selatan, Isti Handayani dengan penyampaian materi tentang Pengelolaan dan Penggunaan Barang Milik Negara. Hal-hal yang disampaikan diantaranya mengenai peraturan Menteri Keuangan No 57/PMK.06/2016 tentang tata cara pelaksanaan sewa barang milik negara, pengamanan dan pemeliharaan barang milik negara, pemindahtanganan dan penghapusan barang milik negara, serta peraturan Menteri Keuangan Nomor 83/PMK.06/2016 tentang tata cara pelaksanaan pemusnahan dan penghapusan barang milik negara.(Ara)