Welcome to Program Studi

Sp-1 Ilmu Penyakit Kulit Dan Kelamin

Bahasa :

Wujud Syukur Dies Natalis Ke - 64, Unsri Gelar Doa Bersama

single

Sebagai wujud rasa syukur kepada Allah SWT, Dies Natalis Ke - 64 Universitas Sriwijaya (Unsri) menggelar pembacaan Surah Yasin dan doa bersama yang diikuti oleh keluarga besar Unsri yang diselenggarakan di Masjid An Nabawi Unsri Kampus Indralaya, Kamis (31/10/2024) malam.

Pembacaan Yasin dan tahlil dipimpin oleh H. M. Rusli Nanang, sementara tausiyah agama disampaikan oleh Ustadz H. Syairozi, S.H., M.Hum.

Rektor Unsri, Prof. Dr. Taufiq Marwa, S.E., M.Si. dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan pembacaan Surah Yasin dan doa bersama ini dalam rangka Dies Natalis ke - 64 Unsri yang bertujuan untuk kebaikan bersama dan kebaikan Unsri.

"Mengenang berdirinya Unsri berdasarkan catatan benarnya tanggal 29 Oktober tahun 1960 tetapi kita mencatat diresmikannya Unsri itu termasuk di dalam peraturan pemerintah bahwa resminya tercatat pada tanggal 3 November tahun 1960, jadi ada dua tanggal tersebut 29 kemudian diresmikan oleh presiden pertama kita Soekarno tanggal 3 November 1960. Kita merayakan hari jadinya Unsri tersebut biasanya di bulan Oktober kemudian diakhiri dengan acara puncak di bulan November dengan orasi ilmiah yaitu antara tanggal 30 sampai dengan tanggal 3 november.

Pada tahun ini akan mengadakan orasi ilmiah pada tanggal 1 November 2024 yaitu besok. Terbiasa juga bagi kita bahwa malam menjelang acara puncak kita mengadakan doa bersama baca yasin dan berdoa untuk kebaikan kita bersama civitas akademika Universitas Sriwijaya dan juga kebaikan Unsri. Itu tujuan kita bersama-sama hadir di tempat ini pada malam hari ini.

Alhamdulillah pada malam hari ini kita telah mengundang al Ustads H. Syairozi, SH., M.Hum. Beliau sudah berada di tengah-tengah kita akan memberikan tausyah terkait dengan hal-hal yang perlu kita lakukan untuk mengisi hidup dan kehidupan terutama di lingkungan perguruan tinggi di lingkungan pendidikan. Mudah - mudahan apa yang disampaikan nanti bisa menjadi bekal kita di bidang masing-masing," Ujar Rektor.

Sementara itu, Ustads H. Syairozi, SH., M.Hum. dalam tausyahnya menyampaikan bahwa Umat Islam menjadi orang yang berkualitas melalui masjid. "Ketika Jibril bertanya kepada Allah tempat apa yang paling disukai Allah? Jawabnya masjid - masjid. Siapa yang paling di cintai oleh Allah yang duluan masuk masjid dan belakangan keluarnya. Tempat apa yang paling dimurkai Allah? Kata nabi pasar - pasar termasuk mall - mall. Siapa yang paling dimurkai Allah adalah orang yang duluan masuk pasar dan terakhir keluar," Ujarnya

Lebih lanjut ia menyampaikan jika ingin menghasilkan sarjana yang berkualitas tidak cukup hanya dengan kecerdasan intelektual tetapi harus dimulai dengan kecerdasan spiritual dan pembinaannya di masjid.

"Ujian iman kita adalah ketika mendengar adzan apakah kita cepat datang ke masjid atau tetap sibuk dengan pekerjaan kita. Kalau kita tunduk kepada Allah maka hidup kita akan barokah. Jadi generasi muda itu dibina oleh Rasulullah di masjid. Kalau kita sering ke masjid kita dicintai Allah kalau Allah mencintai kita, malaikat mencintai kita maka seluruh makhluk di dunia ini mencintai kita," Lanjutnya.

Pembacaan Surah Yasin dan doa bersama diikuti oleh jajaran pimpinan, dosen, pegawai, dan mahasiswa di lingkungan Unsri. (Ara_Humas)