Welcome to Program Studi

S1 Ilmu Hubungan Internasional

Bahasa :

SEJARAH

image
Program Studi Ilmu Hubungan Internasional Universitas Sriwijaya didirikan dengan semangat untuk merespon perkembangan globalisasi yang semakin masuk ke hidupan masyarakat melalui elemen kegiatan ekonomi seperti perdagangan lintas negara dan investasi asing. Elemen ini kemudian juga membawa konsekuensi lain, yaitu semakin rentannya keamanan masyarakat. Masyarakat harus menghadapi persoalan penyeludupan obat terlarang, senjata, paham radikal hingga terjebak perdagangan manusia. Untuk itu Program Studi ini memiliki konsentrasi Diplomasi Perdagangan Internasional serta Kajian Stategi dan Keamanan Internasional.
Program Studi Ilmu Hubungan Internasional di bentuk sebagai Program Studi di bawah naungan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) berdasarkan Surat Keputusan Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Nomor 15/KPT/I/2016 tanggal 20 Januari 2016 mengenai izin penyelenggaraan Program Studi Ilmu Hubungan Internasional (S-1). Universitas Sriwijaya mengeluarkan SK izin operasional penyelenggaraan Program Studi Ilmu Hubungan Internasional (S-1) FISIP Unsri pada tahun 2016.
Program Studi Ilmu Hubungan Internasional berada di dua lokasi strategis yaitu kampus utama Unsri Indralaya dan kampus utama Bukit Besar Palembang. Program Studi Ilmu Komunikasi di kampus utama Bukit Besar Palembang melalui Jalur Seleksi Ujian Saringan Masuk Bersama (USMB) Universitas Sriwijaya, dan kampus utama Unsri Indralaya melalui Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) dan Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP).